BANDUNG,(PR).- Potensi mahasiswa pariwisata harus dieksplorasi untuk meningkatkan upaya menarik wisatawan. Mahasiswa, dipercaya memiliki ide yang dapat mengembangkan destinasi pariwisata. Wakil Rektor Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Bandung Bidang Kemahasiswaan Zulkifli Harahap mengatakan pihaknya optimis dengan peran mahasiswa di bidang pariwisata. "Kami dari pihak kampus mendorong mahasiswa memiliki karakter untuk membangun pariwisata," ujarnya usai menutup kegiatan Musyawarah Wilayah II Himpunan Mahasiswa Pariwisata Indonesia Jabodetabek dan Bandung, Senin 4 Maret 2016. Kegiatan yang bertema membangun sumber daya pariwisata yang siap mendunia itu dihadiri oleh 140 mahasiswa dari 13 kampus. Kegiatan sendiri dimulai sejak Jumat 1 April 2016. Zulkifli mengatakan lembaga pendidikan pariwisata di Indonesia memiliki tanggung jawab terhadap pengembangan pariwisata. Ada lima unsur yang berperan dalam pengembangan pariwisata antara lain Indonesia Incorporation, kerja sama pentahelix, komunitas, pemerintah, dan media. Target kunjungan wisatawan sebanyak 20 juta hingga 2019 itu, kata Zulkifli, memerlukan peran aktif mahasiswa. Nantinya, dari musyawarah itu, akan muncul gagasan untuk percepatan tingkat kunjungan wisatawan. Zulkifli meyakini mahasiswa dapat menghadirkan gagasan segar sebagai terobosan pencapaian tujuan. "Target mahasiswa, jangan hanya menjadi pekerja di dunia pariwisata. Jiwa wirausaha harus terus diasah sehingga menciptakan lapangan kerja baru di bidang pariwisata," katanya.***
Artikel Pilihan