Tak Lagi di Ancol, Sirkuit Formula E 2023 Bakal Pindah ke Jalan Sudirman?

- 16 Maret 2023, 13:46 WIB
Mitch Evans dari TCS Jaguar Racing berhasil menangkan balapan Formula E Jakarta 2022 Sabtu, 4 Juni 2022
Mitch Evans dari TCS Jaguar Racing berhasil menangkan balapan Formula E Jakarta 2022 Sabtu, 4 Juni 2022 /Pikiran-Rakyat.com/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - Balapan mobil listrik Formula E kembali diselenggarakan di jakarta tahun 2023. Tapi, kemungkinan besar ada hal yang berbeda untuk balapan di tahun-tahun mendatang.

Sebelumnya, balapan Formula E digelar di Jakarta International E-Prix Circuit di daerah Ancol. Tetapi, rencananya penyelenggara memutuskan gelar balapan di tempat lain.

Formula E Operation (FEO) selaku penyelenggara Formula E ingin memindahkan lokasi balapan. Dari Ancol, gelaran Formula E akan dilakukan di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Alasan Hakim Vonis Bebas Eks Kasat Samapta Polres Malang di Kasus Kanjuruhan: Dia Tak Bersalah

Ada beberapa alasan mengenai pemindahan sirkuit Formula E ini. Salah satunya menyambut Indonesia sebagai Keketuaan ASEAN 2023.

"kemungkinan besar di sekitar kawasan jalan Jenderal Sudirman. Memanfaatkan perbaikan jalan Jenderal Sudirman dan sekitarnya yang akan dilakukan pemerintah Provinsi DKI Jakarta," kata Ketua Komite Pengarah (Steering Comitee) Formula E Jakarta, Bambang Soesatyo.

"Ini dilakukan dalam rangka menyukseskan berbagai perhelatan Indonesia sebagai Keketuaan ASEAN 2023," ujarnya lagi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Kamis, 16 Maret 2023.

Bambang Soesatyo yang akrab disapa Bamsoet menyatakan ide memindahkan Sirkuit Formula E dari Ancol ke Sudirman muncul setelah adanya audiensi dengan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

Baca Juga: Buron Terpidana Maling Uang Rakyat Anggaran Kemenkes Dibekuk, Penangkapan Disaksikan Suami Pelaku

Salah satu alasan kuat adalah habisnya kontrak penggunaan Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol pada tahun ini.

Halaman:

Editor: Alza Ahdira


Tags

Artikel Pilihan


Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

Pikiran Rakyat Media Network

x