PIKIRAN RAKYAT - Pekan ke-20 Liga Italia musim 2022-2023 akan ditutup dengan pertandingan Udinese vs Hellas Verona di Stadion Friuli. Duel tim berjuluk Zebrette dan Gialloblu akan berlangsung pada Selasa, 31 Januari 2023 pukul 2.45 WIB.
Bentrokan Udinese vs Hellas Verona diprediksi akan berlangsung ketat sehingga menarik untuk disaksikan. Pasalnya, tuan rumah bertekad untuk melebarkan jarak dari pesaing terdekatnya agar bisa mengamankan posisi di klasemen sementara Liga Italia lebih lama.
Sementara itu, tim tamu akan datang membawa ambisi merebut poin penuh untuk bisa lebih dekat dengan zona aman.
Preview pertandingan
Tuan rumah akan memasuki pertandingan sebagai tim yang duduk di peringkat ketujuh klasemen sementara Liga Italia. Skuad asuhan Andrea Sottil itu mengumpulkan 28 poin dari 19 pertandingan, dengan catatan 7 kali menang dan seri, serta menelan kekalahan 5 kali. Posisi Zebrette saat ini hanya tertinggal 1 angka dari Torino sebagai tim paling dekat, terpaut sembilan poin dari AS Roma tim di atasnya.
Udinese akan datang ke pertandingan dengan tekad untuk memperlebar jarak dari Torino, terlebih pesaing terdekatnya itu sudah memainkan laga ke-20 pekan ini. Selain itu, Sottil dan skuadnya juga mempunyai modal bagus untuk menjamu tim tamu setelah mengamankan kemenangan dari Sampdoria dalam pertandingan terakhir di Liga Italia.
Hanya saja dalam laga kandang sebelumnya, Udinese kalah 2-1 atas Bologna di ajang serupa. Hasil tersebut bisa menjadi motivasi untuk Kingsley Ehizibue dan kawan-kawan agar bisa tampil lebih baik di kandang sendiri dalam laga melawan Hellas Verona.
Tim tamu juga memiliki modal yang bagus jelang pertandingan, mereka akan datang ke markas tuan rumah setelah merebut kemenangan 2-0 atas Lecce pada pertandingan sebelumnya. Meskipun tampaknya masih belum bisa menjaga konsistensi performanya, Hellas Verona memiliki catatan cukup bagus dalam laga tandang terakhir, yakni menahan imbang Torino dengan skor 1-1.
Selain itu, skuad besutan Marco Zaffaroni itu juga memiliki tekad untuk mendekat ke posisi aman klasemen. Hellas Verona saat ini duduk di zona degradasi peringkat ke-18, mengumpulkan 12 poin dari 19 pertandingan dan tertinggal 6 angka di belakang Spezia. Meski cukup jauh, mereka masih punya banyak kesempatan untuk mengejar sehingga melawan Udinese akan membuat mereka lebih termotivasi pulang dengan kemenangan.
Artikel Pilihan