PIKIRAN RAKYAT - Manajer Manchester City, Pep Guardioal, memberikan komentarnya terkait persaingan dengan Manchester United.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester City dan Manchester United selalu bersaing untuk mendapatkan posisi.
Apalagi, mereka berada di kota yang sama yaitu Manchester.
Baca Juga: Derbi Piala Liga Inggris, Man City Akui Miskin Pemain untuk Hadapi Man Utd
Laga derbi kedua tim tersebut juga dinantikan oleh penggemar di seluruh dunia.
Laga derbi akan tersaji dengan Manchester United yang bertindak sebagai tuan rumah menjamu Manchester City di Old Trafford pada babak semifinal Piala Liga Inggris, Kamis, 7 Januari 2021 pukul 03.00 WIB.
Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari ESPN, Pep Guardiola menganggap persaingan dengan Manchester United merupakan hal yang wajar.
"Mereka selalu menjadi pesaing. Setiap tahun ketika kami memulai musim, Manchester United adalah penantang. Jika itu tidak terjadi dalam beberapa musim terakhir, itu akan menjadi pertanyaan bagi mereka," kata Pep Guardiola.
Baca Juga: Soal Transfer Pemain Barcelona, Ini Kata Ronald Koeman
Artikel Pilihan